Nilai Tukar Petani D.I. Yogyakarta, Mei 2022 - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bantul

Untuk Layanan Pengaduan silahkan membuka link berikut https://s.id/NGADUBOSE | Sampaikan Laporan (Pengaduan, Aspirasi, dan Permintaan Informasi) Anda Langsung Kepada Instansi Pemerintah Berwenang melalui LAPOR.GO.ID

LanTik (Layanan Statistik) PST BPS Kabupaten Bantul. Layanan WhatsApp, untuk segala kebutuhan data statistik anda melalui nomor 082170003402 | BPS Kabupaten Bantul berhasil memperoleh predikat sebagai Badan Publik kualifikasi Informatif dengan nilai 98 pada Penganugerahan Keterbukaan Informasi Badan Publik D.I Yogyakarta Tahun 2024.

Nilai Tukar Petani D.I. Yogyakarta, Mei 2022

Nilai Tukar Petani D.I. Yogyakarta, Mei 2022  Unduh Berita Resmi Statistik
Tanggal Rilis : 2 Juni 2022
Ukuran File : 1.35 MB

Abstraksi

  • Nilai Tukar Petani (NTP) pada bulan Mei 2022 sebesar 97,32 mengalami penurunan indeks sebesar 0,84 persen dibanding bulan sebelumnya yang tercatat 98,14.
  • NTP Daerah Istimewa Yogyakarta pada Mei 2022, mencapai angka 97,32 mengalami penurunan indeks sebesar 0,84 persen dibanding bulan sebelumnya sebesar 98,14. NTP subsektor tanaman pangan sebesar 92,51; subsektor hortikultura 118,75; subsektor tanaman perkebunan rakyat 114,99; subsektor peternakan 96,47; dan subsektor perikanan 92,87. 
  • Penurunan indeks NTP gabungan pada bulan ini disebabkan oleh turunnya tiga subsektor yaitu: tanaman pangan 1,83 persen, tanaman perkebunan rakyat 0,95 persen dan peternakan 0,95 persen. Sedangkan dua subsektor mengalami kenaikan, yaitu: hortikultura sebesar 4,79 persen, dan perikanan 0,17 persen. Nilai Tukar Usaha Rumah Tangga Pertanian (NTUP) Daerah Istimewa Yogyakarta bulan Mei 2022 tercatat 98,32, turun sebesar 0,49 persen dibanding bulan sebelumnya sebesar 98,80. 
  • Indeks Harga Konsumen (IHK) pedesaan di Daerah Istimewa Yogyakarta pada Mei 2022 secara umum mencapai 115,06 mengalami inflasi sebesar 0,77 persen dibanding IHK pada bulan sebelumnya yang tercatat 114,19. 
  • Dari 34 provinsi pada bulan Mei 2022 terdapat 5 provinsi mengalami kenaikan, dan 29 provinsi mengalami penurunan. Kenaikan NTP tertinggi terjadi di Jawa Tengah sebesar 1,02 persen, sedangkan penurunan NTP terbesar terjadi di Riau sebesar 14,57 persen.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bantul (Statistics Bantul)Jl. Jendral Gatot Subroto No. 3 Bantul

Telp (0274) 367424

Whatsapp: 0821-7000-3402

Mailbox : bps3402@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik